Jumat, 19 Juni 2009
Selasa, 16 Juni 2009
PERMINTAAN DAN PENAWARAN
Mata Kuliah : Ekonomi Mikro
Dosen : Syamsul Amd
Makalah
PERMINTAAN DAN PENAWARAN
DISUSUN OLEH
KELOMPOK I
1. TAKBIR AMBO AMIN 006.01.06
2. EDI SUPRATMAN 005.01.06
3. AQSA 001.01.06
4. A. HASMULIADI 003.01.06
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM AL AZHAR
MAKASSAR
2009
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah segala puji hanya milik Allah yang Maha Rahman lagi Maha Rahim. Dialah senantiasa mencurhkan nikmat sekada kita. Dialah yang senantiasa memberikan hidayah dan inayah kepada kita semua sehingga makalah ini dapat terselesaikan. Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Nabiyullah Muhammaad SAW, keluarga, sahabat dan para pengikut beliau yang senantiasa istiqamah dalam memperjuangkan agama Allah.
Begitupun kesyukuran penulis atas rahmat yang diberian oleh Allah sehingga penulis mampu merampung dari beberapa referensi, sehingga makalah yang membahas tentang Permintaan dan Penawaran pada tahun ajaran 2009/2010.
Dalam makalah ini mungkin terdapat beberapa kekurangan dan kekhilafan, maka dari itu kami tetap mengharapkan kepada para dosen agar kiranya sudi memenuhi kekhilafan dalam makalah ini ataupun kritikan yang bersifat membangun kepada penulis dan mudah-mudahan makalah ini dapat bermanfaat bagi penulis dan para pembacanya.
Wassalam,
penulis
BAB 1
PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Sebagai pelajar, kamu tentu mempunyai kebutuhan yang beraneka ragam seperti buku tulis, buku bacaan, pulpen, penggaris, penghapus, jangka,kakulator,dan lain sebagainya. Barang tersebut dapat diperoleh dengan cara membeli ditoko maupun di pasar pada awal tahun ajaran baru, siswa SD,SLTP, SMA,
Bahkan Mahasiswa pasti akan membeli buku tulis,ataupun buku bacaan,maka tidak
jarang jika pada awal tahun terjadi kenaikan harga buku yang sangat meningkat dibandingkan harga normalnya,harga buku biasanya Rp 2000,- menjadi Rp 3000,- . Menurut pendapatmu dengan harga yang meningkat seperti itu apakah jumlah buku tulis yang akan dibeli akan menjadi bertambah atau berkurang? Tentu saja berkurang tetapi itu tidak berlaku secara mutlak karena pada waktu tertentu walaupun harga naik masyarakat tetap membeli barang tersebut seperi contoh pada saat lebarn harga tiket pesawat, bus dan kapal mengalami kenaikan pesat tapi masyarakat tetap membeli tiket.
Dilihat dari kasus di atas kita dapat mengambil kesimpulan bahwa terjadi suatu hubungan yang sangat erat antara jumlah yang dibeli oleh konsumen dengan harga suatu barang. Hubungan antara keduanya itu disebut sebagai permintaan. Permintaan adalah Jumlah barang dan jasa yang akan dibeli oleh pembeli pada tingkat harga yang berlaku pada tempat dan waktu tertentu.
2. Batasan Masalah
Adapun batasan masalah dalam makalah yang kami buat ini yaitu mencakup tentang :
a. Pengertian Penawaran dan Permintaan
b. Hukum Permintaan dan Penawaran
c. Kurva Permintaan dan Penawaran
d. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan dan Penawaran
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Penawaran dan Permintaan
1. Penawaran
Penawaran adalah sejumlah barang yang ditawarkan pada tingkat harga tertentu dan waktu tertentu.
2. Permintaan
Permintaan adalah sejumlah barang yang akan dibeli atau yang diminta pada tingkat harga tertentu dalam waktu tertentu
B. Hukum Permintaan dan Penawaran
1. Hukum Penawaran
Hukum penawaran adalah suatu pernyataan yang menjelaskan tentang sifat hubungan antara harga dan jumlah barang tersebut yang ditawarkan oleh penjual.
Dalam hukum ini dinyatakan bagaimana keinginan para penjual untuk menawarkan barangnya tersebut jika barangnya itu mempunyai harga yang rendah dan jika dia juga mempunyai harga barang yang tinggi. Hukum penawaran pada dasarnya mengatakan bahwa makin tinggi harga sesuatu barang, semangkin banyak pula jumlah barang tersebut akan ditawarakan oleh para penjual. Sebaliknya makin rendah harga barang maka akan semangkin sedikit jumlah barang tersebut akan ditawarkan oleh para penjual.
2. Hukum Permintaan
Dalam hukum permintaan dijelaskan sifat hubungan antara permintaan suatu barang dengan tingkat harganya. Hukum permintaan menyatakan bahwa makin rendah harga suatu barang maka semangkin banyak permintaan tersebut. Sebaliknya, makin tinggi harga suatu barang maka makin sedikit permintaan terhadap barang tersebut.
Hubungan yang erat antara harga dan jumlah barang yang diminta melahirkan pengertian hukum permintaan, yang berbunyi:”jumlah barang yang diminta selalu berbanding terbalik dengan harganya”.
C. Kurva Penawaran dan Permintaan
1. Kurva penawaran
Kurva penawaran adalah kurva yang menunjukkan hubungan berbagai jumlah barang dan jasa yang ditawarkan oleh produsen pada berbagai tingkat harga. Kurva ini akan menghubungkan titik-titik koordinat pada sumbu harga (sumbu Y) dengan sumbu jumlah barang (sumbu X).
Kurva penawaran bergerak dari kiri bawah ke kanan atas yang menunjukkan bahwa jika harga barang tinggi, para penjual atau produsen akan menjual dalam jumlah yang lebih banyak.
2. Kurva Permintaan
Kurva Permintaan adalah kurva yang menunjukkan hubungan berbagai jumlah barang dan jasa yang dibeli oleh konsumen pada berbagai tingkat harga. Kurva ini akan menghubungkan titik-titik koordinat pada sumbu harga (sumbu Y) dengan sumbu jumlah barang (sumbu X).
Kurva permintaan akan bergerak dari kiri atas ke kanan bawah, maksudnya apabila harga mengalami penurunan, maka jumlah barang dan jasa yang diminta akan mengalami kenaikan.
D. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan dan Penawaran
1. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan
Manusia adalah makhluk sosial yang dinamis, sehingga terjadi perubahan-perubahan yang dapat mempengaruhi kebutuhan hidupnya adapun factor yang mempengaruhi permintaan adalah:
a. Harga barang itu sendiri, Naik atau turunnya harga barang atau jasa akan mempengaruhi banyak atau sedikitnya terhadap jumlah barang yang diminta.
b. Pendapatan masyarakat, Pendapatan masyarakat mencerminkan daya beli masyarakat. Tinggi atau rendahnya pendapatan masyarakat akan mempengaruhi kualitas maupun kuantitas permintaan.
c. Intensitas kebutuhan, Mendesak atau tidaknya atau penting tidaknya kebutuhan seseorang terhadap barang atau jasa, mempengaruhi jumlah permintaan. Kebutuhan primer, lebih penting dibanding kebutuhan sekunder. Kebutuhan sekunder lebih penting dibanding tertier, sehingga pengaruhnya terhadap jumlah permintaan berbeda.
d. Distribusi Pendapatan, Makin merata pendapatan, maka jumlah permintaan semakin meningkat, sebaliknya pendapatan yang hanya diterima atau dinikmati oleh kelompok tertentu, maka secara keseluruhan jumlah permintaan akan turun.
e. Pertambahan penduduk, Jumlah penduduk akan mempengaruhi jumlah permintaan. Makin banyak penduduk, maka jumlah permintaan akan meningkat.
f. Selera, Perkembangan mode, pendidikan, lingkungan akan mempengaruhi selera masyarakat, yang akan mempunyai pengaruh terhadap jumlah permintaan.
g. Barang pengganti (substitusi), Adanya barang pengganti akan berpengaruh terhadap jumlah permintaan. Pada saat harga barang naik, jika ada barang pengganti jumlah permintaan akan dipengaruhi.
2. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Penawaran
Seperti permintaan, penawaran juga dipengaruhi oleh faktor lain, yaitu:
a. Biaya produksi (input), Tinggi atau rendahnya biaya produksi akan mempengaruhi harga jual yang pada akhirnya akan mempengaruhi jumlah yang ditawarkan.
b. Teknologi, Maju atau mundurnya atau canggih tidaknya teknologi akan mempengaruhi jumlah penawaran. Makin canggih teknologi, produktifitas semakin besar, harga menjadi murah, jumlah yang ditawarkan meningkat dan sebaliknya.
c. Harapan keuntungan, Tingkat keuntungan produsen, besar kecilnya laba akan menentukan harga jual. Keuntungan yang besar akan diperoleh jika harga barang murah, sehingga jumlah penawaran meningkat, yang pada akhirnya akan meningkatkan keuntungan.
d. Kebutuhan akan uang tunai, Mendesak atau tidaknya kebutuhan uang tunai bagi perusahaan akan berpengaruh kepada harga jual yang akhirnya berpengaruh pada jumlah penawaran barang atau jasa.
e. Harapan harga masa yang akan dating, Bagi produsen yang mampu menahan barang untuk dijual pada saat harga dianggap lebih menguntungkan, produsen akan menahan barang, sehingga mempengaruhi jumlah penawaran.
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR……………………………………………………………………………...
BAB I PENDAHULUAN………………………………………………………………………….
A. Latar Belakang…………………………………………………………………………..
B. Batasan Masalah………………........................................................................................
BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………………………………...
A. Pengertian Panawaran dan Permintaan…………………………………………………
B. Hukum Permintaan dan Penawaran…………………………………………………….
C. Kurva Permintaan dan Penawaran………………………………………………….......
D. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan dan Penawaran……………………….
BAB III PENUTUP………………………………………………………………………………...
A. Simpulan………………………………………………………………………………..
B. Saran dan Kritik………………………………………………………………………...
DAFTAR PUSTAKA………………………………………………………………………………
BAB III
PENUTUP
A. Simpulan
Alhamdulillahi Rabbil Alamin, segala puji hanya bagi Allah SWT. Dengan nikmat dan taufiq-Nyalah sehingga makalah ini dapat diselesaikan dengan baik. Adapun simpulan dari makalah ini yaitu : Permintaan atau penawaran merupakan jumlah barang dan jasa yang diinginkan untuk dibeli/ dijual pada tingkat harga dan waktu tertentu, Hukum Penawaran: Jika harga naik, jumlah yang ditawarkan banyak dan sebaliknya. Hukum Permintaan: Jika harga naik, jumlah yang diminta berkurang dan sebaliknya. Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan: harga barang, tingkat pendapatan masyarakat, intensitas kebutuhan, tingkat pendidikan/peradaban, pertambahan penduduk, selera, dan harga barang pengganti. Kurva permintaan bergerak dari kiri atas ke kanan bawah. Pergeseran kurva permintaan akibat perubahan harga dan pendapatan masyarakat. Faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran: biaya produksi, teknologi, harapan keuntungan, kebutuhan akan uang tunai, dan harapan harga masa yang akan datang. Kurva penawaran bergerak dari kiri bawah ke kanan atas.
B. Saran dan Kritik
Sebagai manusia biasa yang tidak pernah lepas dari kesalahan,tentu saja dalam makalah ini masih banyak terdapat kekerangan-kekurangan yang harus diperbaiki.
Oleh karena itu penulis mengharapkan saran dan kritik yang bersifat membangun dari pembaca, dosen untuk kesempurnaannya makalah ini dan berbesar hati dalam memaafkan kekurangan dan kesalahan penulis.
.
DAFTAR PUSTAKA
Putong Iskandar. Pengantar Ekonomi Makro dan Mikro Edisi 2. Jakarta: Ghalia Indonesia, 2002
http://www.e-dukasi.net/mapok/mp_files/mp_356/materi5.html
http://www.e-dukasi.net/mapok/mp_files/swf/f111.swf
http://one.indoskripsi.com/judul-skripsi-tugas-makalah/ekonomi/permintaan-dan-penawaran
Sabtu, 13 Juni 2009
Senin, 01 Juni 2009
PERMINTAAN DAN PENAWARAN
Mata Kuliah : Ekonomi Mikro
Dosen : Syamsul Amd
Makalah
PERMINTAAN DAN PENAWARAN
DISUSUN OLEH
KELOMPOK I
1. TAKBIR AMBO AMIN 006.01.06
2. EDI SUPRATMAN 005.01.06
3. AQSA 001.01.06
4. A. HASMULIADI 003.01.06
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM AL AZHAR
MAKASSAR
2009
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah segala puji hanya milik Allah yang Maha Rahman lagi Maha Rahim. Dialah senantiasa mencurhkan nikmat sekada kita. Dialah yang senantiasa memberikan hidayah dan inayah kepada kita semua sehingga makalah ini dapat terselesaikan. Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Nabiyullah Muhammaad SAW, keluarga, sahabat dan para pengikut beliau yang senantiasa istiqamah dalam memperjuangkan agama Allah.
Begitupun kesyukuran penulis atas rahmat yang diberian oleh Allah sehingga penulis mampu merampung dari beberapa referensi, sehingga makalah yang membahas tentang Permintaan dan Penawaran pada tahun ajaran 2009/2010.
Dalam makalah ini mungkin terdapat beberapa kekurangan dan kekhilafan, maka dari itu kami tetap mengharapkan kepada para dosen agar kiranya sudi memenuhi kekhilafan dalam makalah ini ataupun kritikan yang bersifat membangun kepada penulis dan mudah-mudahan makalah ini dapat bermanfaat bagi penulis dan para pembacanya.
Wassalam,
penulis
BAB 1
PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Sebagai pelajar, kamu tentu mempunyai kebutuhan yang beraneka ragam seperti buku tulis, buku bacaan, pulpen, penggaris, penghapus, jangka,kakulator,dan lain sebagainya. Barang tersebut dapat diperoleh dengan cara membeli ditoko maupun di pasar pada awal tahun ajaran baru, siswa SD,SLTP, SMA,
Bahkan Mahasiswa pasti akan membeli buku tulis,ataupun buku bacaan,maka tidak
jarang jika pada awal tahun terjadi kenaikan harga buku yang sangat meningkat dibandingkan harga normalnya,harga buku biasanya Rp 2000,- menjadi Rp 3000,- . Menurut pendapatmu dengan harga yang meningkat seperti itu apakah jumlah buku tulis yang akan dibeli akan menjadi bertambah atau berkurang? Tentu saja berkurang tetapi itu tidak berlaku secara mutlak karena pada waktu tertentu walaupun harga naik masyarakat tetap membeli barang tersebut seperi contoh pada saat lebarn harga tiket pesawat, bus dan kapal mengalami kenaikan pesat tapi masyarakat tetap membeli tiket.
Dilihat dari kasus di atas kita dapat mengambil kesimpulan bahwa terjadi suatu hubungan yang sangat erat antara jumlah yang dibeli oleh konsumen dengan harga suatu barang. Hubungan antara keduanya itu disebut sebagai permintaan. Permintaan adalah Jumlah barang dan jasa yang akan dibeli oleh pembeli pada tingkat harga yang berlaku pada tempat dan waktu tertentu.
2. Batasan Masalah
Adapun batasan masalah dalam makalah yang kami buat ini yaitu mencakup tentang :
a. Pengertian Penawaran dan Permintaan
b. Hukum Permintaan dan Penawaran
c. Kurva Permintaan dan Penawaran
d. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan dan Penawaran
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Penawaran dan Permintaan
1. Penawaran
Penawaran adalah sejumlah barang yang ditawarkan pada tingkat harga tertentu dan waktu tertentu.
2. Permintaan
Permintaan adalah sejumlah barang yang akan dibeli atau yang diminta pada tingkat harga tertentu dalam waktu tertentu
B. Hukum Permintaan dan Penawaran
1. Hukum Penawaran
Hukum penawaran adalah suatu pernyataan yang menjelaskan tentang sifat hubungan antara harga dan jumlah barang tersebut yang ditawarkan oleh penjual.
Dalam hukum ini dinyatakan bagaimana keinginan para penjual untuk menawarkan barangnya tersebut jika barangnya itu mempunyai harga yang rendah dan jika dia juga mempunyai harga barang yang tinggi. Hukum penawaran pada dasarnya mengatakan bahwa makin tinggi harga sesuatu barang, semangkin banyak pula jumlah barang tersebut akan ditawarakan oleh para penjual. Sebaliknya makin rendah harga barang maka akan semangkin sedikit jumlah barang tersebut akan ditawarkan oleh para penjual.
2. Hukum Permintaan
Dalam hukum permintaan dijelaskan sifat hubungan antara permintaan suatu barang dengan tingkat harganya. Hukum permintaan menyatakan bahwa makin rendah harga suatu barang maka semangkin banyak permintaan tersebut. Sebaliknya, makin tinggi harga suatu barang maka makin sedikit permintaan terhadap barang tersebut.
Hubungan yang erat antara harga dan jumlah barang yang diminta melahirkan pengertian hukum permintaan, yang berbunyi:”jumlah barang yang diminta selalu berbanding terbalik dengan harganya”.
C. Kurva Penawaran dan Permintaan
1. Kurva penawaran
Kurva penawaran adalah kurva yang menunjukkan hubungan berbagai jumlah barang dan jasa yang ditawarkan oleh produsen pada berbagai tingkat harga. Kurva ini akan menghubungkan titik-titik koordinat pada sumbu harga (sumbu Y) dengan sumbu jumlah barang (sumbu X).
Kurva penawaran bergerak dari kiri bawah ke kanan atas yang menunjukkan bahwa jika harga barang tinggi, para penjual atau produsen akan menjual dalam jumlah yang lebih banyak.
2. Kurva Permintaan
Kurva Permintaan adalah kurva yang menunjukkan hubungan berbagai jumlah barang dan jasa yang dibeli oleh konsumen pada berbagai tingkat harga. Kurva ini akan menghubungkan titik-titik koordinat pada sumbu harga (sumbu Y) dengan sumbu jumlah barang (sumbu X).
Kurva permintaan akan bergerak dari kiri atas ke kanan bawah, maksudnya apabila harga mengalami penurunan, maka jumlah barang dan jasa yang diminta akan mengalami kenaikan.
D. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan dan Penawaran
1. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan
Manusia adalah makhluk sosial yang dinamis, sehingga terjadi perubahan-perubahan yang dapat mempengaruhi kebutuhan hidupnya adapun factor yang mempengaruhi permintaan adalah:
a. Harga barang itu sendiri, Naik atau turunnya harga barang atau jasa akan mempengaruhi banyak atau sedikitnya terhadap jumlah barang yang diminta.
b. Pendapatan masyarakat, Pendapatan masyarakat mencerminkan daya beli masyarakat. Tinggi atau rendahnya pendapatan masyarakat akan mempengaruhi kualitas maupun kuantitas permintaan.
c. Intensitas kebutuhan, Mendesak atau tidaknya atau penting tidaknya kebutuhan seseorang terhadap barang atau jasa, mempengaruhi jumlah permintaan. Kebutuhan primer, lebih penting dibanding kebutuhan sekunder. Kebutuhan sekunder lebih penting dibanding tertier, sehingga pengaruhnya terhadap jumlah permintaan berbeda.
d. Distribusi Pendapatan, Makin merata pendapatan, maka jumlah permintaan semakin meningkat, sebaliknya pendapatan yang hanya diterima atau dinikmati oleh kelompok tertentu, maka secara keseluruhan jumlah permintaan akan turun.
e. Pertambahan penduduk, Jumlah penduduk akan mempengaruhi jumlah permintaan. Makin banyak penduduk, maka jumlah permintaan akan meningkat.
f. Selera, Perkembangan mode, pendidikan, lingkungan akan mempengaruhi selera masyarakat, yang akan mempunyai pengaruh terhadap jumlah permintaan.
g. Barang pengganti (substitusi), Adanya barang pengganti akan berpengaruh terhadap jumlah permintaan. Pada saat harga barang naik, jika ada barang pengganti jumlah permintaan akan dipengaruhi.
2. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Penawaran
Seperti permintaan, penawaran juga dipengaruhi oleh faktor lain, yaitu:
a. Biaya produksi (input), Tinggi atau rendahnya biaya produksi akan mempengaruhi harga jual yang pada akhirnya akan mempengaruhi jumlah yang ditawarkan.
b. Teknologi, Maju atau mundurnya atau canggih tidaknya teknologi akan mempengaruhi jumlah penawaran. Makin canggih teknologi, produktifitas semakin besar, harga menjadi murah, jumlah yang ditawarkan meningkat dan sebaliknya.
c. Harapan keuntungan, Tingkat keuntungan produsen, besar kecilnya laba akan menentukan harga jual. Keuntungan yang besar akan diperoleh jika harga barang murah, sehingga jumlah penawaran meningkat, yang pada akhirnya akan meningkatkan keuntungan.
d. Kebutuhan akan uang tunai, Mendesak atau tidaknya kebutuhan uang tunai bagi perusahaan akan berpengaruh kepada harga jual yang akhirnya berpengaruh pada jumlah penawaran barang atau jasa.
e. Harapan harga masa yang akan dating, Bagi produsen yang mampu menahan barang untuk dijual pada saat harga dianggap lebih menguntungkan, produsen akan menahan barang, sehingga mempengaruhi jumlah penawaran.
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR……………………………………………………………………………...
BAB I PENDAHULUAN………………………………………………………………………….
A. Latar Belakang…………………………………………………………………………..
B. Batasan Masalah………………........................................................................................
BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………………………………...
A. Pengertian Panawaran dan Permintaan…………………………………………………
B. Hukum Permintaan dan Penawaran…………………………………………………….
C. Kurva Permintaan dan Penawaran………………………………………………….......
D. Factor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan dan Penawaran……………………….
BAB III PENUTUP………………………………………………………………………………...
A. Simpulan………………………………………………………………………………..
B. Saran dan Kritik………………………………………………………………………...
DAFTAR PUSTAKA………………………………………………………………………………
BAB III
PENUTUP
A. Simpulan
Alhamdulillahi Rabbil Alamin, segala puji hanya bagi Allah SWT. Dengan nikmat dan taufiq-Nyalah sehingga makalah ini dapat diselesaikan dengan baik. Adapun simpulan dari makalah ini yaitu : Permintaan atau penawaran merupakan jumlah barang dan jasa yang diinginkan untuk dibeli/ dijual pada tingkat harga dan waktu tertentu, Hukum Penawaran: Jika harga naik, jumlah yang ditawarkan banyak dan sebaliknya. Hukum Permintaan: Jika harga naik, jumlah yang diminta berkurang dan sebaliknya. Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan: harga barang, tingkat pendapatan masyarakat, intensitas kebutuhan, tingkat pendidikan/peradaban, pertambahan penduduk, selera, dan harga barang pengganti. Kurva permintaan bergerak dari kiri atas ke kanan bawah. Pergeseran kurva permintaan akibat perubahan harga dan pendapatan masyarakat. Faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran: biaya produksi, teknologi, harapan keuntungan, kebutuhan akan uang tunai, dan harapan harga masa yang akan datang. Kurva penawaran bergerak dari kiri bawah ke kanan atas.
B. Saran dan Kritik
Sebagai manusia biasa yang tidak pernah lepas dari kesalahan,tentu saja dalam makalah ini masih banyak terdapat kekerangan-kekurangan yang harus diperbaiki.
Oleh karena itu penulis mengharapkan saran dan kritik yang bersifat membangun dari pembaca, dosen untuk kesempurnaannya makalah ini dan berbesar hati dalam memaafkan kekurangan dan kesalahan penulis.
.
DAFTAR PUSTAKA
Putong Iskandar. Pengantar Ekonomi Makro dan Mikro Edisi 2. Jakarta: Ghalia Indonesia, 2002
http://www.e-dukasi.net/mapok/mp_files/mp_356/materi5.html
http://www.e-dukasi.net/mapok/mp_files/swf/f111.swf
http://one.indoskripsi.com/judul-skripsi-tugas-makalah/ekonomi/permintaan-dan-penawaran